TIM SAR GABUNGAN TEMUKAN KORBAN TENGGELAM DI KALI CILIWUNG CILILITAN DALAM KEADAAN MENINGGAL DUNIA

TIM SAR GABUNGAN TEMUKAN KORBAN TENGGELAM DI KALI CILIWUNG CILILITAN DALAM KEADAAN MENINGGAL DUNIA
MatanyaRakyat,Jakarta - Korban tenggelam di Kali Ciliwung akhirnya ditemukan oleh tim SAR gabungan pada selasa (21/12) siang ini sekitar pukul 13.45 WIB dalam keadaan meninggal dunia. Korban yang bernama Ilham Agustin (9) ditemukan kurang lebih 14 KM dari lokasi kejadian tepatnya di Jembatan Halimun, Menteng, Jakarta Pusat.
“Berkat sinergitas tim SAR gabungan akhirnya korban bisa segera kita temukan dan langsung kita evakuasi menuju rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga." ungkap Hendra Sudirman, S.E., M.Si., Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR. Beliau juga mengungkapkan duka cita yang mendalam atas musibah yang dialami korban dan apresiasi terhadap sinergitas unsur SAR gabungan dalam operasi SAR hingga akhirnya korban berhasil ditemukan.

Sebelumnya Basarnas bersama tim SAR gabungan melakukan upaya pencarian dengan membagi area menjadi 2 (dua) dimana SRU pertama melakukan pencarian  menggunakan Rubber Boat dengan Jarak 5 KM dari lokasi kejadian, kemudian SRU kedua melakukan pencarian visual jalur darat dengan jarak 3 KM dari lokasi kejadian.

Pencarian juga melibatkan puluhan personil SAR gabungan yang terdiri dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek Kramat Jati, Babinsa Cililitan, PPSU, Damkar Jakarta Timur, PMI, Sat Pol PP kel. Cililitan, TRC BPBD DKI Jakarta, Korgad, BKPB Pemuda pancasila, SRB, SAR MTA, OCC, RIT, Imani Care, DMC Dompet Dhuafa, Rumah zakat, Perwakilan RW 05, Arya Giri, Keluarga Korban, dan Masyarakat Sekitar.

Sebelumnya korban tenggelam di Kali Ciliwung, Kelurahan Cililitan, Kecamatan Kramat jati, Jakarta Timur pada senin (20/12) sekitar pukul 14.00 WIB. Berdasarkan keterangan dari saksi mata, korban pada saat itu sedang mandi hujan dan berdiri dijembatan dengan memegang kayu besar, kemudian terbelit plastik lalu terseret arus kali. 

HUMAS KANTOR PENCARIAN DAN PERTOLONGAN  JAKARTA

Sumber : (@kansar_jakarta)
Lebih baru Lebih lama